TeknoPlace.Com - Anda pengguna Sony Xperia dan menginginkan Update Android Nougat 7.0 terbaru? tampaknya pengguna sony sedikit agak tenang karena Sony Slovakia tak sengaja membocorkan roadmap update Android 7.0 untuk pengguna nya. Sayangnya update ini hanya tersedia untuk Xperia Z3+ atau Xperia Z4 keatas sehingga bisa dipastikan pengguna Xperia Z3 atau kebawa tidak mendapatkan update resmi. Android Nougat 7.0 menawarkan beberapa fitur andalan seperti Dual Screen, Smart notification dan Pengalaman Games yang lebih nyata dengan hadirnya Vulkan API.
Dalam event media yang digelar Sony Slovakia tersebut tampak beberapa jadwal pembaruan update Android Nougat untuk perangkat Xperia diantanya nya adalah :
- Xperia X Performance dan Xperia XZ mendapatkan update resmi sekitar bulan Oktober
- Xperia X dan X Compact update Android Nougat akan dimulai pada bulan November
- Xperia Z5 Series, Z3+ dan Xperia Z4 Tablet Update Android N akan tersedia pada bulan Desember 2016
- Xperia XA dan Xperia Ultra update Android N menyusul pada awal bulan tahun 2017
ConversionConversion EmoticonEmoticon