Moto M Resmi Meluncur Chipset Helio P10 Dan Di Hargai Rp 3,8 Juta


TeknoPlace.Com - Sebagai anak perusahaan Lenovo produsen asal Amerika ini resmi merilis Moto M yang diposisikan sebagai kelas menengah. Kemunculan Moto M sendiri terdengar berasal dari Indonesia yang saat itu pohak Lenovo sedang mempersiapkan ijin Postel sebelum ponsel ini dijual resmi di Indonesia. Moto M memiliki layar 5,5 inci 2.5D dengan dukungan resolusi Full HD (1.080 x 1.920 piksel) sedangkan CPUnya ditenagai Chipset helio P10 buatan Mediatek dan RAM 4GB. Chipset tersebut ditenagai oleh GPU Mali-T869MP2 dan penyimpanan internal 32GB.
Beralih ke bagian kamera Moto M dibekali 16MP PDAF serta 8MP untuk kamera depannya sedangkan fitur lainnya adalah Fingerprint scanner pada bagian belakang, USB C dan lapisan nano P2i yang tahan terhadap percikan air.
Moto M dibekali OS Android Marshmallow dan mulaidijual di China dengan harga Rp 3.8 juta sedangkan untuk pasar Indonesia Moto M dengan kode XT1662 masih dalam proses SP3 di postel yang artinya akan dirilis resmi di Indonesia dalam beberapa waktu mendatang. Sebelumnya juga Lenovo menjanjikan smartphone Moto M dan Moto Z akan hadir di Indonesia setidaknya kehadiran 2 ponsel itu sudah dipastikan dijual resmi di Indonesia.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment