Mi Note 2 Muncul Dengan Layar Edge Dan Kamera Ganda


TeknoPlace.Com - Kabar Xiaomi akan merilis Mi Note 2 bukan isapan jempol belaka dan kini terbukti pabrikan asal China tersebut dikabarkan akan merilis pada akhir bulan ini tepatnya tanggal 25 agustus tetapi belum jelas apakah Xiaomi hanya akan merilis Mi Note 2 saja. Mi Note 2 menjadi salah satu perangkat yang kabarnya kana dirilis dan menariknya layarnya mengikuti Samsung Galaxy Note 7 dengan layar Edge serta menggunakan teknologi OLED Display. 
Kali ini layarnya hanya dibekali lebih kecil dari Mi Note generasi pertama yakni hanya 5.5 Inch saja dengan resolusi QuadHD atau 2K. Tidak hanya itu saja RAM nya juga tertulis 6GB dengan kapasitas penyimpanan hingga 128GB. Sektor performa nya akan diperkuat dengan Snapdragon 820 / 821 . Bila dilihat desainnya sangat mirip dengan Mi5 dengan Fingerprint khas dibagian home button.
Bila benar maka Akhir 2016 tahun ini akan ada banyak teknologi Dual Edge pada layarnya berkat layar buatan Samsung yang telah menyihir vendor lain untuk berlomba lomba mengikuti, Sayangnya Apple dengan iPhone 7 nya kemungkinan tidak akan mempunyai inovasi baru dari segi desain layarnya dan hal ini dapat membuat Fans Apple beralih menggunakan Android.
Kabarnya Mi Note akan dijual dengan harga 2799 Yuan atau USD 423 untuk storage 128GB sedangkan untuk storage 64GB diharga 2499 Yuan atau USD377. Apakah anda termasuk salah satu yang mengincar perangkat terbaru Mi Note 2 dengan layar Edge ini ?

ConversionConversion EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng
:lv
Thanks for your comment