Pada awalnya, Pokemon Go dirilis di beberapa negara tertentu saja. Jadi para 'Trainers' harus mendownload melalui mirror negara tertentu yang sudah lebih dahulu mendapatkan rilis resmi.
Pokemon Go |
>> Ini Dia, Link Official untuk Download Pokemon Go di IndonesiaNamun kini, kabar baik buat 'trainers' di Indonesia akhirnya datang. Secara official, Pokemon Go akhirnya dirilis di Indonesia dan bisa diunduh secara resmi untuk perangkat Android dan iOS.
Seperti dikutip dari halaman Facebook resmi yang dimiliki Pokemon Go, tercatat ada 15 negara baru yang tergabung kedalam benua Asia dan Oseania. Secara serentak, Niantic Inc memberikan 'jatah' untuk ke-15 negara tersebut.
Negara-negara tersebut antara lain Brunei, Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Vietnam, Taiwan, Papua Nugini, Fiji, Kepulauan Solomon, Negara Federasi Micronesia dan Palau.
Halaman Facebook Pokemon Go |
Nah, bagi kalian yang ingin mengunduh Pokemon Go secara resmi, baik untuk smartphone Android maupun iOS, kalian bisa mendapatkannya DI SINI.
ConversionConversion EmoticonEmoticon