Cara Mengatasi GPS Error "GPS Signal Not Found" Pada Game Pokemon GO - Masalah yang sering muncul pada pemain Game Pokemon GO yang sangat utama adalah saat pertama install dan muncul ''GPS Signal Not Found''. Bila terjadi hal demikian, maka otomatis anda tidak akan menemukan Pokemon satu pun. Tapi anda jangan khawatir, pada postingan saya kali ini saya sebagai admin akan berbagi pengalaman kepada anda yaitu Cara Mudah Mengatasi GPS Signal Not Found Pada Game Pokemon GO.
Cara Mengatasi GPS Error GPS Signal Not Found Pada Game Pokemon GO |
Dari masalah GPS Error yang muncul ini, saya ada 5 Solusi Mengatasi GPS Signal Not Found yang kadang muncul. Anda simak saja cara-cara yang saya bagikan ini kepada anda.
Solusi GPS Error ''GPS Signal Not Found'' - Pokemon GO
Cara 1
- Matikan GPS, set GPS ke mode High Accuracy lalu buka aplikasi Pokemon GO.
- Jika masih bermasalah, masuk ke Setting > Developer Options lalu cari Allow Mock Location, jika dalam keadaan menyala, matikan. Jika anda menemukan Allow Mock Location dalam keadaan mati, nyalakan lalu matikan. Buka aplikasi Pokemon GO.
- Jika anda tidak dapat menemukan Developer Options, cari About Device di Setting lalu klik Build Number berkali-kali hingga anda notifikasi yang memberitahukan kalau Developer Options sudah aktif.
Cara 2
- Masuk ke Setting > Application Manager lalu cari Pokemon GO
- Klik Clear Data lalu klik Force Stop
- Buka aplikasi Pokemon GO
- Jika GPS masih tidak berfungsi, restart Smartphone lalu Reinstall Pokemon GO
Cara 3
- Masuk ke Settings > Application Manager
- Scroll ke bawah samapai ketemu Pokemon GO, klik
- Masuk ke bagian Permission, aktifkan bagian Location
Cara 4
- Mainkan Pokemon GO menggunakan sinyal Wi-Fi.
- Update Google Map. Matikan Developer Options di bagian Setting, buka Google Map (jangan di close) lalu buka Pokemon GO.
- Reboot/restart device.
- Matikan Power Saving Mode.
- Enable Airplane Mode sebentar lalu matikan.
Cara 5
- Masukan dari User lainnya
- jobejooo says: pake zenfon 5 GPS not found terus, update google map versi 9.32.1 juga tidak ngaruh, coba downgrade google map ke versi pabrik malah bisa. AR tidak berfungsi ternyata zenfone 5 tidak ada gyroscopenya
- aas says: Saya pakai xiaomi redmi note 3. Gamenya download lewat google. Habis instal game, GPS Not Found. Cuma kelihatan jalan aja. Ngikutin saran dr temen, akhirnya saya download game ingress lewat playstore, mainin game nya sekitar 10 menit. Habis itu buka http://www.ingress.com/intel. Login lalu serch di map nya. Kelihatan portalnya. Nah portal yang ada dalam game ingress sama dengan pokestop dalam pokemon go. Setelah itu tutup ingressnya, buka pokemon go. Nah yg tadinya kelihatan jalan aja, sekarang pokestop mulai kelihatan bertebaran di sekitar rumah saya. Padahal saya tinggal di RIAU, daerahnya jg terpencil.
Baca Juga :
Cara Cepat Menetaskan Pokemon Eggs pada Game Pokémon GO
5 Cara Mudah dan Cepat Naik Level Pokémon GO
Sekian dulu postingan dari saya kali ini. Selamat mencoba 5 Cara Mengatasi GPS Error "GPS Signal Not Found" Pada Game Pokemon GO. Ikuti langkah-langkah diatas dengan teliti. Terima kasih atas kunjungan anda. Wassalam...
ConversionConversion EmoticonEmoticon