16 Masalah HP Smartphone Xiaomi dan Cara Mengatasinya

Masalah Yang Sering Muncul Pada Smartphone Xiaomi dan Cara Mengatasinya - Dalam 2 tahun terakhir, nama Xiaomi sudah menjadi vendor yang banyak diperhitungkan di pasar smartphone global. Dengan mempertahankan konsistensinya sebagai vendor yang menghadirkan smartphone premium dengan harga terjangkau, Xiaomi berhasil menduduki posisi kelima sebagai produsen smartphone terbesar di dunia.
16 Masalah HP Smartphone Xiaomi dan Cara Mengatasinya
16 Masalah HP Smartphone Xiaomi dan Cara Mengatasinya

Dikenal sebagai Apple dari China, Xiaomi memang terkenal menghadirkan smartphone bersepesifikasi premium dengan harga murah. Dengan harganya yang murah, tak jarang ditemui masalah pada smartphone keluaran Xiaomi.

Masalah Smartphone Xiaomi dan Cara Mengatasinya


Smartphone Android Yang Paling Banyak Bermasalah, nama Xiaomi banyak dikeluhkan oleh peserta survey. Kira-kira, masalah apa saja ya yang biasa ditemui pada smartphone Xiaomi? Dan bagaimana cara mengatasinya? Simak baik-baik artikel di bawah ini.

1. Notifikasi Activation SIM Card

Bukan masalah sih, tapi kadang ngeselin juga nih kalo udah nongol notifikasi SIM Card is Not Activated. Padahal jelas-jelas SIM Card kita aktif. Jadi kenapa suka nongol Activation SIM Card? Usut punya usut, ini karena kamu belum verifikasi nomer yang kamu gunakan di MiTalk (Mi Account).

Notifikasi Activation SIM Card


Untuk mengaktifkannya, silakan buka http://i.mi.com. Lalu masukan nomer yang kamu daftarkan di Mi Account, dan tunggu SMS verifikasi masuk.

2. Baterai Boros Saat Terhubung ke WiFi

Pernahkah kamu merasa baterai smartphone Xiaomi kamu boros saat terhubung ke WiFi? Padahal sudah dimatikan sinkronisasi emailnya. Selain sinkronisasi email, Xiaomi juga rutin melakukan backup ke MiCloud loh. Nah, saat melakukan backup ke MiCloud inilah baterai menjadi boros.

Baterai Boros Saat Terhubung ke WiFi

Jadi bagaimana solusi agar baterai tidak boros? Kamu bisa dengan mudah keluar saja dari Mi Account, sehingga tidak akan ada proses backup lagi. Caranya adalah dengan masuk ke menu Mi Account, lalu pilih Sign Out.

Catatan: Mi Account digunakan jika kamu ingin download theme, atau menggunakan layanan khusus Xiaomi lainnya. Jika tidak menggunakannya, kamu aman kok untuk tidak menggunakannya.

3. Tidak Ada Recovery Setting

Keberadaan Recovery Setting di Android sangatlah penting. Recovery Setting ini bisa digunakan untuk melakukan backup, wipe data dengan mudah, hingga melakukan update sistem. Sayangnya semua smartphone Xiaomi yang dikenalkan di akhir 2015 dan yang hadir di tahun 2016 tidak dibekali Recovery Setting. Hal ini karena semua smartphone Xiaomi terbaru telah di-lock Bootloader-nya.

Tidak Ada Recovery Setting

Untuk bisa memasang Recovery di Xiaomi, kamu harus terlebih dahulu meng-unlock Bootloader-nya. Untuk bisa meng-unlock-nya secara resmi, terlebih dahulu kamu bisa melakukan permintaan unlock Bootloader lewat situs http://en.miui.com/unlock/, dan mengikuti langkah selanjutnya.

Setelah Bootloader berhasil di-unlock, kamu bisa pasang Recovery menggunakan Adb Command. Setelah itu kamu juga bisa melakukan Root Android milikmu dengan mudah. Bahkan kamu bisa saja meng-install custom ROM.

4. Google Now Tidak Jalan

Google Now merupakan layanan asisten suara di platform Android. Tidak berbeda dengan SIRI, kamu bisa memberikan perintah suara ke smartphone hanya dengan mengucapkan "OK Google", lalu diikuti perintah yang ingin kamu berikan. Nah, di Xiaomi ternyata perintah "OK Google" tidak bisa digunakan secara default.

Jika kamu terbiasa menggunakan Google Now dan ingin mengaktifkan fitur 'OK Google' dari tampilan manapun, kamu bisa kok mengaktifkannya. Caranya adalah dengan masuk ke menu Security > Permissions. Di bagian Permissions cari Google App, dan berikan ceklis di bagian Modify system setting.

5. Kontak WhatsApp Tidak Muncul

Jika mendapati kontak WhatsApp kamu tidak muncul di smartphone Xiaomi, tidak usah panik dan ngedumel. Ini terjadi karena kamu tidak memberikan Permissions kepada WhatsApp untuk mengakses informasi kontakmu. Untuk mengatasinya silakan masuk menu Security > Permissions, lalu cari WhatsApp. Jangan lupa berikan tanda ceklis pada bagian Contact.

6. Notifikasi BBM Tidak Masuk dan Tertutup Sendiri

Seperti halnya aplikasi lain, BlackBerry Messenger (BBM) adalah aplikasi chatting yang harus terus berjalan di background agar semua notifikasi bisa masuk secara real-time. Nah, saking ketatnya manajemen aplikasi di MIUI, kamu mungkin pernah mengalami kendala dalam menerima notifikasi BBM. Ada kalanya bahkan logo BBM tiba-tiba hilang.

Untuk mengatasi masalah BBM di Xioami, kamu cukup buka Security > Permissions. Pilih Autostart, dan pada nyalakan fungsi Autostart BBM. Cara ini berguna juga untuk membuat semua aplikasi berjalan sempurna di MIUI.

7. Overlay Ikon Aplikasi Hilang

Ingat dengan tutorial Cara Mengubah Smartphone Android Secanggih iPhone 6s? Di sana saya bagikan aplikasi Smart Touch yang akan menampilkan tombol overlay seperti iPhone 6s. Contoh overlay di ikon aplikasi lainnya adalah Head Chat Facebook Messenger. Nah, overlay icon ini tidak bisa muncul begitu saja di Xiaomi karena memang sistem MIUI membuatnya begitu.

Agar ikon overlay bisa muncul di smartphone Xiaomi kamu, caranya adalah dengan memberikan akses Display pop-up Windows. Kamu bisa mengaktifkannya di menu Security > Permissions. Pada tab Permissions, berikan akses Display pop-up Windows.

8. Lag Ketika Membuka Home

Jika Anda sering mengalami lag sekitar 2 detik ketika kembali ke home setelah membuka aplikasi lain, maka cara paling mudah untuk mengatasinya adalah sebagai berikut:
  • Buka Settings
  • Buka tab quick setting
  • Pilih Launcher
  • Aktifkan opsi “lock MIUI in memory”


9. Gagal Register Akun Xiaomi

Ketika pertama kali menggunakan Redmi Note, Anda pasti akan diminta untuk log in ke akun Xiaomi. Jika sudah punya maka Anda hanya tinggal memasukkan informasi login saja. Namun jika belum punya maka Anda harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu.

Nah, di sinilah masalah tersebut biasa terjadi. Banyak pengguna Redmi Note yang kesulitan untuk mendaftarkan akun baru. Jika Anda termasuk salah satu yang mengalaminya, silahkan coba tips-tips berikut ini:
  • Daftarkan nomor handphone dengan menggunakan awalan +62 bukan 0 (nol).
  • Jika gagal silahkan daftar menggunakan email.
  • Jika masih gagal juga maka silahkan melakukan pendaftaran via PC di link ini lalu setelah itu login di perangkat Redmi Note Anda.

10. Backup Data Ke SD Card

Perangkat Xiaomi memang terkenal sangat bersahabat bagi Anda yang suka mengoprek dan melakukan upgrade atau downgrade ROM. Nah, agar aktivitas tersebut tidak terganggu dengan hilangnya data-data penting seperti SMS, kontak, dan lainnya, Anda dapat terlebih dahulu membackupnya ke SD card. Caranya:
  • Buka Settings.
  • Pilih Backup Reset.
  • Pilih Local Backup.


Selain dengan cara di atas, Anda juga dapat melakukan backup dengan aplikasi lainnya yang memiliki fitur lebih lengkap. Silahkan simak daftar aplikasi terbaik android untuk backup data di artikel berikut.

11. Buka Lockscreen

MIUI menyediakan banyak tema menarik yang dapat kita pilih sesuka hati. Namun terkadang setelah mengganti tema kita tidak tahu bagaimana cara membuka lockscreen di tema yang baru tersebut. Nah untuk membukanya, Anda hanya tinggal menekan tombol volume up bersamaan dengan tombol back. Mudah bukan?

12. Kontak Tidak Muncul di WhatsApp

Jika Anda menggunakan aplikasi WhatsApp biasanya akan terjadi masalah di mana kontak Anda tidak muncul di aplikasi tersebut. Hal ini terjadi karena aplikasi Security memblokir WhatsApp untuk mengakses daftar kontak. Berikut cara untuk mengatasinya:
  • Buka aplikasi Security.
  • Pilih Permission.
  • Pilih Manage App Permission.
  • Pilih Contacts.
  • Cari aplikasi WhatsApp lalu ubah izinnya menjadi “Allow”.


13. BBM Tertutup Sendiri

BlackBerry Messenger merupakan aplikasi yang harus selalu aktif agar bisa menerima pesan baru. Nah, banyak pengguna Redmi Note yang mengeluhkan aplikasi BBM mereka tertutup secara otomatis sehingga menghilang dari notification bar dan tidak bisa menerima pesan baru. Untuk mengtasinya:
  • Buka aplikasi Security.
  • Pilih permission.
  • Pilih manage app permission.
  • Pilih aplikasi BBM lalu aktifkan opsi trust app dan auto start.


14. Gagal Update OTA

Ketika ada firmware terbaru, MIUI biasanya akan langsung menampilkan notifikasi untuk melakukan proses update via OTA. Namun ketika akan melakukan update, terkadang proses update tidak berjalan dan kita akan langsung dialihkan kembali ke Home.

Untuk mengatasi masalah tersebut pastikan Anda memiliki koneksi yang cepat dan stabil karena update OTA biasanya berukuran lebih dari 50 MB. Sangat disarankan untuk melakukan update menggunakan jaringan WiFi atau melakukannya di malam hari.

15. Tema Berubah Menjadi Bahasa Cina

Setelah melakukan flashing MIUI yang baru, terkadang ada beberapa masalah yang muncul, salah satunya adalah tema yang berubah menjadi bahasa Cina. Nah, untuk merubahnya kembali ke bahasa sebelumnya, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:
  • Buka Settings.
  • Pilih Apps.
  • Cari aplikasi Themes.
  • Silahkan Clear data.

16. Play Store Menghilang

Masalah lainnya yang biasa terjadi setelah melakukan update firmware baru adalah aplikasi Google Play Store yang menghilang. Untuk memunculkan kembali aplikasi Play Store tersebut, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini:
  • Buka Mi Store.
  • Download Google by Eric Xiang.
  • Download Google Installer.
  • Download dan install Google Play Store.


Jika setelah diunduh ternyata Google Play tersebut mengalami masalah seperti tidak bisa download aplikasi, proses download terhenti di tengah jalan, dan lainnya, silahkan simak tutorial cara memperbaikinya di artikel ini.

Baca Juga :
BBM MOD Red Millennium Themes New v2.13.1.14 APK
BBM MOD COC THEMES BASED 2.13.1.14 APK

Sekian dulu artikel dari saya yang membahas tentang 16 Masalah HP Smartphone Xiaomi dan Cara Mengatasinya. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda. Terima kasih atas kunjungan anda dan nantikan postingan saya selanjutnya. Wassalam...
Previous
Next Post »
Thanks for your comment