Cara Porting Rom Android

Hallo sobat, pada update ini saya ingin membagikan artikel tentang Cara Porting Rom Android , jika sobat ingin belajar lebih dalam tentang android mampir saja kesini Rom android memang banyak sekali dari Devices MT6572 , MT6582 dan masih banyak lagi. sama kok saya juga masih newbie jadi saling berbagi ilmu saja toh sesama manusia harus saling berbagi
jika sobat belum tau cara Porting rom , silahkan simak di bawah ini :

Langkah-langkah :
Buat Folder berinama BASE dan PORT
Extract Base/Stock Rom yang sudah jalan di gadget sobat ke Folder Base dan Port Rom ke Folder PORT

Di ROM yang ingin di PORT :
    • Hapus semua file yang ada, KECUALI folder “system”
    • Hapus folder-folder ini di “system”
    1. tts
    2. usr 
    3. vendor
    4. build.prop
    • Hapus folder-folder ini di system/etc/bluetooth
      1. Firmware (Jika Ada)
      2. Wifi
      • Hapus folder-folder ini di system/lib
      1. hw
      2. modules
      •  Sekarang masuk ke system/framework
      1. Buka framework-res.apk dan compile
      2. Masuk ke res/xml
      3. Replace storage-list.xml dengan stock / base ROM
      Base / Stock Rom :
      • Copy semua file dan folder ke folder ROM yang ingin di porting, kecuali folder “system”
      • Copy kan folder-folder ini ke folder ROM yang ingin di porting :
      1. tts
      2. usr
      3. vendor
      4. build.prop
      • Copy kan folder yang ada di system/etc ke system/etc ROM yang akan di porting
      1. Bluetooth
      2. Firmware (Jika ada)
      3. Wifi
      • Copy kan folder yang ada di system/lib ke system/lib ROM yang akan di porting
      1. hw
      2. modules
      Kalau sudah, Repack ROM nya dan flash di CWM / TWRP jangan lupa Backup dulu jika terjadi hal yang di inginkan tinggal di Restore
      Sekarang seharusnya ROM yang kita porting bisa booting ke HomeScreen , tidak bootloop atau stuck di bootanimation.

      Jika masih stuck di boot animation (bootloop) coba cara di bawah ini :
      • Cek bootclasspath di boot.img
      • Unpack boot.img
      • Lihatlah “init.environ.rc”
      • Gunakan Notepad++ untuk mengeditnya, pasti ada sesuatu yang tidak beres disitu :)
      • Jika ROM tidak mau booting sama sekali / Stuck di logo (LG, Sony, Samsung, Smartfren, Evercoss, Advan, dll), carilah ROM port yang sama dengan device yang lain. Saya pernah bereksperimen ketika memporting Rom Mediamod, lalu saya gunakan di devices yang lain dan hasilnya berhasil.

      Notes :

      Jika anda sudah berhasil porting ROM, jangan lupa untuk melakukan hal ini sebelum merilisnya :
      • Ijin kepada Developer dari Stock ROM maupun ROM yang diporting
      • Berikan Credits ke developer dan orang-orang yang membantu
      • Hargailah karya orang lain dengan mencantumkan Credits dan tidak mengaku bahwa Rom tersebut buatan anda .
      RESIKO DI TANGGUNG SENDIRI
      Previous
      Next Post »
      Thanks for your comment